ANEKA KREASI INDAH

ANAK-ANAK MAN 2 LOTIM

BERBAHAN DASAR LIMBAH BAMBU

MAN 2 Lombok Timur. Bambu merupakan salah satu jenis tumbuhan yang banyak ditemukan di sekitar lokasi MAN 2 Lombok Timur. Tidak hanya dapat ditemukan di ladang, sawah, kebun, sekitar lokasi madrasah, bahkan Varietas tumbuhan jenis Poaceae ini mengitari tembok keliling MAN 2 Lombok Timur. Jumlahnya yang terbilang melimpah dan harganya yang sangat murah, berkisar Rp,10.000-15000 perbatang, menumbuhkan keprihatinan Guru Bidang Study. Seni Budaya, MAN 2 Lombok Timur, M. Sidik, S.Pd.I untuk mengajak anak-anak di madrasah tersebut menyulapnya limbahnya menjadi barang yang cukup berharga. 

Berbekal limbah bambu yang dapat ditemukan di berbagai tempat sekitar madrasah dan peralatan seadanya seperti Bor, gerinda, pusut, pisau, cat, dan Politur Pernis, limbah-limbah bambu tersebut disulap menjadi aneka barang berharga seperti mainan kunci, kipas, bahkan limbah ranting-ranting bambu dimodivikasi menjadi ballpoint. "Kasian kalau hanya dibuang atau dibakar. sementara jika dikreasikan Limbah bambu ini bisa bernilai uang lho. Kebetulan saya punya alat-alat sederhana yang dapat dimanfaatkan untuk itu, makanya melalui pelajaran Seni Budaya, saya ajak-anak di sini ini untuk lebih kreatif menyulap barang tak berharga menjadi indah, menarik, dan bernilai," jelasnya. Aneka hasil kreativitas anak-anak MAN 2 Lombok Timur berbahan dasar bambu sangat diminati berbagai kalangan di MAN 2 Lombok Timur. Tidak sedikit guru dan siswa yang mengorder. Harganya perunit dibandro dari Rp.5000-1000. Sebagian hasil kreasi ini dikoleksi di Ruang OSIS MAN 2 Lombok Timur

 

 

Post a Comment

Previous Post Next Post